Mengenal HTML Dengan Visual Studio Code

HTML singkatan dari HyperText Markup Language adalah bahasa standar pemrograman untuk membuat halaman web. Adapun struktur html dalam pembuatan halaman web dibentuk oleh elemen-elemen html, dimana setiap elemen html dibentuk oleh tag pembuka dan tag penutup yang punya nama tag dan fungsinya tersendiri, misalnya elemen paragraf <p>Paragraf</p> dengan p adalah nama tag, tag dibentuk oleh tanda < dan tanda >, <p> disebut tag pembuka dan </p> disebut tag penutup, fungsinya untuk membentuk paragraf. Contoh struktur html adalah sebagai berikut:
Berikut ini beberapa elemen lain yang sering digunakan untuk membuat halaman web, diantaranya:.


  • <html>..</html>, merupakan elemen inti dalam pembuatah halaman web, seluruh elemen harus berada dalam elemen html ini.
  • <head>…</head>, merupakan elemen yang menyimpan informasi meta dan tidak ditampilkan di browser.
  • <title>…</title>, merupakan elemen untuk memberikan judul terhadap dokumen html ditempatkan diantara elemen <head>…</head>
  • <body>..</body>, merupakan elemen tempat dimana elemen-elemen yang membentuk isi halaman web untuk ditampilkan di browser. Jadi, di dalam tag body inilah konten yang ingin ditampikan misalnya artikel, gambar, video, dll. tempatkan semuanya di sini.
  • <hx>…</hx>, merupakan elemen untuk membuat judul artikel dengan x diisi dengan angka dari 1-6 yang akan menentukan ukuran judulnya. Misalnya h1, h2, h3, h4, h5 dan h6.
  • <p>…</p>, merupakan elemen yang membentuk paragraf.
  • <br>, merupakan tag untuk membuat pindah baris.
  • <b>…</b> atau <strong>…</strong>, merupakan elemen untuk mempertebal atau memberikan penekanan. Contoh <b>bold</b> hasil: bol
  • <q>…</q>, merupakan elemen untuk memberikan quote pendek. Contoh <q>Ini quote pendek</q> hasil : Ini quote pendek.
  • <img src=”..url source..”>, merupakan tag untuk menampilkan gambar dalam halaman web.
  • untuk menginputkan baris itu pake tag<tr> </tr> di dalam baris kan ada kolom untuk menginputkan datanya di antara tag <tr> </tr>ini tuh dikasih tag <td> untuk mengisi kolom. jadi kayak gini kodenya. <tr> <td> </tr>. atau kalo masih bingung bisa lihat analogi gambar dibawah nih. 
  • menggabungkan 2 baris atau lebih atau 2 kolom atau lebih, caranya pakai <td rowspan=”2″> untuk menggabungkan 2 baris, untuk menggabungkan 2 kolom bisa pakai <td colspan=”2″>. jadi seperti ini contohnya: 
  • mewarnai background dari suatu tabel itu pakai tag <td style=background-color:blue> untuk mewarnai background jadi berwarna biru, dan tag<centre> untuk membuat tulisan menjadi di tengah tengah posisinya.
Masih ada banyak lagi tag dalam HTML silahkan di cari aja di mbah google banyak kok wkwkwk.


Berikut adalah contoh Program yang saya buat: 



Pada program ini menggunakan tabel dan menggabungkan baris kolomnya.
Ini Output saat dibuka di webnya :

Contoh lagi yang sudah dalam wesitenya:

okee segitu dulu Kenalan sama HTML jika suka silahkan beri komentar di bawah yaaa ... bye
SELAMAT MENCOBA






Komentar

Postingan populer dari blog ini

Menghitung Luas dari Beberapa Bangun Datar dengan C#

Berkenalan dengan C#

Contoh Permasalahan dengan Switch